-->

Resep Asli Rendang Masakan Padang

Resep Asli Rendang Masakan Padang
Resep Asli Rendang Masakan Padang 


Resep Asli Rendang Masakan Padang - Rendang padang daging sapi memang sudah terkela kelezatannya sampai seantero negeri, siapa yang tak kenal dengan masakan padang ada gulai kikil, gulai daun singkong, dendeng padang, sambal ijo dll. Terutama rendang padang, Ada macam-macam rendang padang

yang tersedia salah satunya adalah rendang padang hitam kering khas pariaman yang bisa anda temukan direstoran atau rumah makan padang. Untuk anda yang sedang mencari resep rendang padang jangan khawatir karena akan kami berikan resep rendang padang yang praktis dan sederhana dalam membuatnya.

Resep Rendang Padang Asli Enak Kering

Bahan bahan :

  • 11/2 kg daging sapi segar
  • 12 gelas santan dari 3 butir kelapa tua
  • 2 buah biji asam kandis
  • 2 lembar daun jeruk purut
  • 1 batang serai, usahakan dimemarkan terlebih dahulu
  • 1 lembar daun kunyit
  • Secukupnya garam sesuai selera

Bumbu Rendang Halus :

1 ons cabe merah segar

  • 15 buah bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 5 buah kemiri pilihan
  • 2 cm jahe
  • 3 cm laos, dipeprek atau geprek

Cara Membuat Rendang Padang Sederhana

  • Pertama potong daging sapi, untuk ukuran terserah sesuai selera
  • Rebus santan dalam wajan besar bersama bumbu yang sudah dihaluskan, masukan bahan daun daunan berikut asam kandis
  • Usahakan aduk terus agar santan tidak pecah sampai mengeluarkan minyak
  • Jika sudah mengeluarkan minyak silahkan masukkan potongan daging sapi yang telah disiapkan
  • Aduk aduk terus diatas api sedang sampai daging sapi benar benar empuk

Resep rendang padang asli disamping enak tentunya memiliki kualitas yang baik, hitam, kering serta teruji ketahanannya.

Selamat mencoba resep masakan resep asli rendang padang enak ini. Cocok untuk moment spesial seperti hari raya.. Hapy Cooking :)

 

LihatTutupKomentar